Dasar Pemrograman Grafik
Apakah Pemrograman Grafik itu?
A. Pengertian Grafika Komputer
Grafika komputer adalah suatu bidang ilmu yang mempelajari bagaimana “membangun” grafik (gambar) baik 2D maupun 3D yang kelihatan nyata menggunakan komputer.
Salah satu bidang grafika komputer yang sangat terkenal adalah Desain Grafis.Teknik – teknik yang dipelajari dalam grafika computer adalah teknik – teknik bagaimana membuat atau menciptakan gambar dengan menggunakan computer.Ada perbedaan yang sangat mendasar antara photo dan gambar, dimana pada photo semua detail objek terlihat sedangkan gambar (baik itu gambar manusia atau gambar computer) tidak dapat memperlihatkan semua detail yang ada tetapi hanya detail yang dianggap penting dalam menunjukkan pola suatu gambar.
Grafika computer merupakan perangkat (tool) dasar yang digunakan untuk membuat gambar dengan computer.Dengan menggunakan perangkat ini, penciptaan gambar dapat dilakukan, bahkan dimudahkan, dengan menggunakan computer. Ada beberapa program yang sangat kompleks guna
membuat gambar computer, antara lain Microsoft Photo Editor, Adobe Photoshop, Maya, Autocad, 3D space Max, dan lain – lain.
Untuk membuat program – program diatas dapat digunakan berbagai macam bahasa pemrograman dengan library grafis yang sesuai.Dalam laporan ini digunakan bahasa pemrograman C++, karena dalam system operasi Microsoft Windows maka menggunakan Microsoft Visual C++ dengan library
grafik yang digunakan adalah OpenGL.
B. Pegertian OpenGL
OpenGL adalah library yang khusus menyediakan perangkat – perangkat pembuatan grafik. OpenGL bekerja pada bahasa C. Dan berikut adalah cara menginstall OpenGL pada Microsoft Windows:
Ada tiga file yang penting dalam OpenGL yang akan digunakan dalam operasi MS-Windows, yaitu glut.h, glut32.lib dan glut.dll.
Struktur Dasar Program Grafik Dengan OpenGL
Keterangan :
* #include <GL/Glut.h>
Statment dasar yang harus ada dalam membuat gambar dengan library OpenGL.
* void userdraw()
{
static int tick=0;
//program grafik ditulis disini
}
Untuk menggambar objek yang akan dibuat dalam komputer grafik.
* void display(void)
{
//clear screen
glClear(GL_COLOR_BUFFER_BIT);
userdraw();
glutSwapBuffers();
}
Untuk menggambarkan gambar di layar computer ketika program dijalankan.
* glutInitWindowPosition(100,100);
glutInitWindowSize(640,480);
Membuat window dengan ukuran(640,480) dengan titik kiri atas jendela
diletakkan pada posisi (100,100) di layar computer.
* glutCreateWindow("Drawing by Nita");
Memberi judul pada window dengan “Drawing by Nita”
* glClearColor(0.0,0.0,0.0,0.0);
Mendefenisikan warna dari window yang dibuat dengan warna (0,0,0), yaitu
warna hitam.
* gluOrtho2D(0.,640.,-240.,240.);
Mendefenisikan besarnya system koordinat dengan range sumbu x adalah [0,640]
dan range sumbu y adalah [-240,240].
C. Pengertian Polyline
Polyline adalah sekumpulan garis yang terhubung satu dengan yang lainnya hingga membentuk sebuah obyek gambar.
D. Pengertian Polygon
Polygon adalah sekumpulan garis yang terhubung satu dengan yang lainnya dan berbentuk kurva tertutup hingga membentuk sebuah obyek gambar.
F. Pewarnaan
glColor3f(red,green,blue);
Red,green,blue bervariasi diantara 0. S/d 1.
glColor3f(0.,0.,0.);//black
glColor3f(0.,0.,1.);//blue
glColor3f(0.,1.,0.);//green
glColor3f(0.,1.,1.);//cyan
glColor3f(1.,0.,0.);//red
glColor3f(1.,0.,1.);//magenta
glColor3f(1.,1.,0.);//yellow
glColor3f(1.,1.,1.);//white .
Demikian Materi singkat tentang Dasar Pemrograman Grafik. Semoga bermanfaat.
0 Response to "Dasar Pemrograman Grafik"
Post a Comment