Pantai Remen Tuban, Rute, Fasilitas & Tiket Masuk Terbaru 2019

Wisata alam pantai pasir putih remen, salah satu tempat liburan recomended di Tuban yang menawarkan nuansa hamparan pasir luas, buat kamu yang berencana berlibur ke pantai remen, yuk simak lebih lanjut ulasan dibawah ini dari tiket masuk terbaru 2019 hingga beberapa keseruan yang bisa dilakukan.

Memiliki pesona layaknya oase di padang pasir yang dikerumuni oleh pepohonan cemara, mungkin itu suatu gambaran yang pas untuk salah satu pantai terindah di pesisir utara Kabupaten Tuban ini.

Meski terbilang tidak memiliki wahana permainan seperti halnya pantai sowan atau pantai kelapa Tuban, namun pesona keindahan pantai pasir putih remen mampu menutupi keraguan setiap orang untuk mencoba berlibur ke tempat wisata ini.

Oleh sebab itu, wisata pantai remen Tuban cocok buat kamu yang haus akan nuansa pesisir pantai dengan hamparan pasir luas dan pepohonan cemara yang lebat kehijauan.

Banyak keseruan yang bisa dilakukan di pantai remen ini. antara lain, bermain pasir, menikmati sejuknya danau yang terbentuk secara alami di kawasan pantai, bersantai ria di bawah pepohonan cemara, bermain air laut di pinggiran pantai hingga mendirikan tenda atau bercamping.
Instagram by @huseinmusthafa
Dari beberapa aktivitas keseruan tersebut, bisa juga kamu manfaatin sebagai lokasi berburu spot foto instagramable bernuansa view alam pesisir yang menawan.

Baca Juga : Pantai Kelapa Panyuran Tuban, Wahana & Tiket Masuk Terbaru

Selain itu, banyak juga para wisatawan yang menikmati keseruan dengan memancing ikan dan hasil tangkapannya dipergunakan sebagai acara bakaran ikan di pinggiran pantai saat bercamping di kawasan pantai pasir putih remen.

ALAMAT ATAU LOKASI PANTAI REMEN TUBAN

Objek wisata alam ini terletak di Desa Remen, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban, Provinsi Jawa Timur. atau berada di sebelah utara dari pada Jalur Pantura Semarang - Tuban.

Akses lokasi sendiri terbilang memiliki medan jalan yang bagus, karena sudah beraspal dan bisa di lalui kendaraan besar seperti bus.

Kemudian untuk rute lokasinya, jika kamu dari arah Semarang ataupun Surabaya, kamu bisa menggunakan kendaraan pribadi atau bisa juga naik kendaraan umum lalu turun di perempatan Dusun Pereng Desa Purworejo Kecamatan Jenu atau tepat di depan Pos Polisi.

Dari perempatan Pos Polisi Dusun Pereng tersebut, lalu belok atau masuk ke arah utara lurus terus mengikuti jalan di kawasan sawah dan perkampungan berjarak kurang lebih 5 kilometer dan kamu udah nyampek di Desa Remen Kecamatan Jenu.

Setelah sampai di perkampungan tersebut kamu bisa bertanya ke warga lokal, karena jarak lokasi pantai ke Desa Remen hanya sekitar 1 kilometer atau sekitar 4 menit naik motor.
Jika kamu merasa kesulitan untuk rute, lebih mudahnya kamu bisa memanfaatkan Google Maps diatas sebagai penunjuk arah.

Baca Juga : Pantai Sowan Tuban, Wahana dan Harga Tiket Terbaru

TIKET MASUK PANTAI REMEN TUBAN

Uuntuk HTM masuk wisata per November 2019, masih dihitung berdasarkan kendaraan yang anda bawa, yaitu ;
  • Rp. 10.000,- untuk motor. 
  • Rp. 15.000,- untuk mobil. 
  • Rp. 20.000,- jenis elef.
  • Rp. 50.000,- bus mini.
  • Rp. 100.000,- bus besar.

Dan tiket masuk kendaraan tersebut sudah termasuk biaya parkir di kawasan wisata. kemudian jika kamu berkunjung ke pantai remen hanya berjalan kaki saja, pengelola tidak akan meminta biaya masuk atau dengan kata lain akses gratis.

Tetapi jika kamu lebih nyaman membawa kendaraan sampai ke bibir pantai, pihak pengelola juga mempersilahkannya asal bisa menjaga kebersihan.
Instagram by @ocha_ocha_ocha_
Sedikit info saja, HTM Kendaraan tersebut berlaku untuk pengunjung luar Kecamatan, jika kamu berkunjung tidak mengenakan helm atau layaknya orang bepergian jauh, pengelola hanya membebankan 50 % biaya masuk kendaraan saja. karena dianggap sebagai warga lokal.

FASILITAS PANTAI PASIR PUTIH REMEN

Beberapa fasilitas untuk kenyamanan pengunjung juga tersedia di antaranya ;
  • Musholla
  • Parkir kendaraan
  • Toilet
  • Kantin milik warga lokal yang menjual makanan dan minuman.
  • Gazebo mini atau gubukan.

Nah, buat kamu yang tertarik bercamping di pantai pasir putih remen, kamu bisa meminta izin terlebih dulu ke pihak pengelola, dan umumnya akan dikenakan biaya kisaran Rp. 20.000,-. bisaya tersebut sering berubah tergantung dari ramainya peminat.

Sampai disini pembahasan kali ini tentang wisata pantai remen tuban, dari fasilitas, keseruan hingga tiket masuk kendaraan terbaru 2019. terimakasih, semoga sedikit info diatas bermanfaat untuk rencana berlibur tahun ini.

0 Response to "Pantai Remen Tuban, Rute, Fasilitas & Tiket Masuk Terbaru 2019"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel